Efek Samping Duduk Berjam-jam

Beraktivitas dalam kegiatan sehari-hari banyak sekali jenis dan macamnya. Mulai dari tidur, makan, mandi, duduk, berlari, bekerja dan sebagainya. Yang akan di bahas kali ini adalah duduk, dalam aktivitas sehari - hari, kita pasti sering melakukan hal ini. Namun, ternyata aktivitas yang ringan dan membuat kita nyaman ini juga dapat menimbulkan efek samping bila dilakukan selama berjam - jam.

Duduk selama berjam - jam dapat membuat kesehatan Anda terganggu. Biasanya para pekerja kantoran, karyawan pabrik, ataupun Anda yang gemar bermain game online di warnet akan melakukan posisi duduk selama berjam - jam. Namun tahukah Anda? Duduk terlalu lama dapat membahayakan kesehatan Anda? Apa saja efek samping duduk berjam-jam yang tak baik bagi tubuh kita?


1. Menyebabkan Nyeri dan Kebas pada Punggung
Bagi Anda yang bekerja dengan posisi duduk, atau gemar bermain game online di warnet, lambat laun akan merasakan nyeri di punggung dan terasa kebas. Hal ini disebabkan karena Anda dalam posisi duduk selama berjam - jam yang mengakibatkan peradangan pada punggung. Apalagi jika Anda tidak berdiri di sela - sela aktivitas duduk yang lama Anda lakukan. Hal ini dapat mengganggu kesehatan tubuh Anda.

2. Menyebabkan Nyeri Tulang Belakang
Dengan terlalu lama dalam posisi duduk, Anda juga akan merasakan nyeri pada tulang belakang yang tentu saja juga menyebabkan nyeri di pinggang. Bukan tidak mungkin bila sejak remaja sering melakukan posisi duduk terlalu lama dengan tubuh tak tegak, akan membuat struktur tubuh tidak berkembang dengan baik. Tubuh Anda akan menjadi bungkuk.

3. Merasakan Pegal di Leher
Selain nyeri punggung dan tulang belakang, Anda juga akan merasakan pegal-pegal di bagian leher. Hal ini disebabkan karena urat syaraf leher yang tegang atau kaku karena terlalu lama dalam posisi duduk.

4. Dapat Menimbulkan Resiko Penyakit Diabetes
Bila Anda bekerja di perkantoran, duduk selama lebih dari 8 jam. Dan selama  bekerja, Anda mengonsumsi cemilan atau minum - minuman yang manis, maka sebaiknya hentikanlah kebiasaan buruk tersebut. Karena kebiasaan tersebut akan menimbulkan resiko penyakit diabetes.

5. Dapat Mengganggu Metabolisme Dalam Tubuh
Terlalu lama duduk juga akan mengakibatkan metabolisme terganggu dan menyebabkan kesehatan Anda terganggu hingga akhirnya Anda akan mudah jatuh sakit.

Demikianlah efek samping dari duduk selama berjam - jam yang dapat membahayakan kesehatan Anda. Bagi Anda yang memang bekerja dalam posisi duduk, sebaiknya setiap 15 - 30 menit sekali berdirilah dan berjalan di tempat untuk melemaskan urat Anda. Jika memungkinkan, Anda bisa berjalan menghampiri rekan kerja saat ada kepentingan kantor, bukan berkomunikasi lewat ponsel.

Perbanyaklah minum air putih agar metabolisme tubuh kita tetap terjaga. Jika Anda bekerja di gedung bertingkat, dan kantor Anda posisinya di lantai 2-3, sebaiknya gunakan tangga untuk berjalan, bukan lift. Lakukanlah "senam kecil" untuk melemaskan urat leher, pinggang dan punggung Anda selama Anda tengah duduk. Hindari juga menahan buang air kecil saat duduk, dikhawatirkan akan menyebabkan penyakit kencing batu dimana saat Anda buang air kecil akan terasa sakit. Terlalu sering duduk lama dan mengonsumsi makanan tak sehat juga dipercaya dapat mengakibatkan seseorang akan mati muda, karena kebiasaan buruk yang tak sehat. Semoga artikel ini dapat memberi wawasan dam dapat bermanfaat bagi Anda.

Subscribe to receive free email updates: